Kabareskrim Komjen Suhardi Dikabarkan Dicopot Jokowi, Dipindah ke Lemhannas

by -434 views
by

suhardialiusSelain soal penundaan pelantikan Komjen Budi Gunawan sebagai Kapolri dan pengangkatan Wakapolri Komjen Badrodin Haiti sebagai Plt Kapolri, ada isu lainnya yang menyebar. Tak lain mengenai pencopotan Kabareskrim Komjen Pol Suhardi Alius.

Isu ini menyebar cepat pagi ini. Tak tahu alasan pencopotan Komjen Suhardi. Isu yang beredar, Jumat (16/1/2015) Suhardi diparkir ke Lemhannas.

Pencopotan Suhardi ini memang mendadak. Masih simpang siur alasan pencopotan Suhardi dari jabatan Kabareskrim. Ada yang menduga sebagai ‘deal’ dengan penundaan pelantikan Komjen Budi.

Padahal Suhardi yang merupakan Komjen termuda ini dikenal tegas dan lugas. Dia juga dikenal memiliki komitmen pada pemberantasan korupsi. Belum diketahui siapa yang menggantikan Suhardi di posisi penting sebagai Kabareskrim.

(detik.com)

Baca Juga:  Film "Innocence of Muslims Jilid II" Siap Dirilis

About Author: Oban

Gravatar Image
Damar Alfian adalah seorang penulis dan kontren kreator di Bandung, Jawa Barat. Dia juga sebagai kontributor di beberapa media online.