Ikabari
— Kota Yogyakarta selalu menjadi pilihan utama bagi banyak orang untuk menghabiskan libur akhir tahun. Selain memiliki kekayaan budaya dan destinasi wisata yang menarik, kota ini juga dikenal dengan berbagai jenis kuliner khas yang lezat dan menggugah selera. Salah satu hidangan yang sangat diminati oleh para pengunjung, baik wisatawan maupun warga lokal, adalah bakmi Jawa.
Bakmi Jawa memiliki cita rasa yang gurih dan kuah yang hangat, cocok dinikmati saat malam hari atau dalam cuaca yang dingin. Tak heran, pada masa liburan, bakmi Jawa selalu menjadi pilihan utama untuk menemani perayaan akhir tahun bersama keluarga. Berikut ini adalah rekomendasi tiga tempat makan bakmi Jawa di Jogja yang enak, hangat, dan pasti membuat ketagihan.
Bakmi Jowo Mbah Gito
Bakmi Jowo Mbah Gito adalah salah satu tempat makan bakmi yang cukup terkenal di Yogyakarta. Tempat ini memiliki konsep tradisional dengan bangunan kayu dan ornamen khas Jawa yang menciptakan suasana yang hangat dan nyaman.
Di sini, pengunjung dapat menikmati berbagai menu makanan seperti mie rebus, mie goreng, capcay rebus atau goreng, serta berbagai hidangan lainnya. Tidak hanya itu, tersedia juga berbagai minuman seperti jahe susu, wedang uwuh, kopi hitam, teh, dan jeruk. Harga makanan dimulai dari Rp 30 ribuan, sedangkan harga minuman dimulai dari Rp 8 ribu.
Bakmi Jowo Mbah Gito berlokasi di Jl. Nyi Ageng Nis No.9, Rejowinangun, Kec. Kotagede, Kota Yogyakarta, Daerah Istimewa Yogyakarta.
Bakmi Jawa Mbah Pawiro
Bakmi Jawa Mbah Pawiro merupakan tempat makan bakmi Jawa legendaris yang sudah berdiri sejak puluhan tahun lalu. Lokasinya berada di Jl. Magelang No.50 B, RW.5, Rogoyudan, Sinduadi, Kec. Mlati, Kabupaten Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta.
Tempat ini dikenal dengan cita rasa autentik yang tetap dipertahankan sejak dahulu. Hidangan yang disajikan memiliki aroma khas dan harga yang terjangkau. Menu makanan yang tersedia antara lain mie godog, mie goreng, dan sego goreng. Untuk minuman, tersedia es teh, es jeruk, wedang jahe, dan lainnya. Harga makanan dimulai dari Rp 20 ribuan, sedangkan harga minuman mulai dari Rp 3 ribu.
Bakmi Jawa Mas Kuntet
Bakmi Jawa Mas Kuntet adalah salah satu tempat makan bakmi Jawa favorit di Yogyakarta. Tempat ini terkenal dengan rasa kuah yang gurih dan cita rasa rumahan yang konsisten.
Tersedia berbagai menu seperti bakmi Jawa kuah dan bakmi Jawa goreng. Harga makanan di tempat ini dimulai dari Rp 19 ribuan. Lokasinya berada di Jl. Pelemwulung No.02, Plumbon, Banguntapan, Kec. Banguntapan, Kabupaten Bantul, Daerah Istimewa Yogyakarta.
Itu dia informasi mengenai rekomendasi tiga tempat makan bakmi Jawa di Jogja yang enak dan autentik yang wajib kamu kunjungi saat libur akhir tahun bersama keluarga.








