Mobil Terbalik di Margonda, Lalin Tersendat

by -295 views
by

mobil terbalik di margondaKecelakaan lalu lintas terjadi di Jalan Raya Margonda, Depok, Jawa Barat. Sebuah mobil terbalik di ruas jalan tersebut.

Mobil berwarna biru itu melintang di lajur kiri jalan Margonda. “Kejadiannya sekitar jam 07.00 WIB,” kata petugas TMC Polda Metro Jaya, Brigadir Erwin saat dikonfirmasi, Selasa (8/7/2014).

Belum diketahui ada tidaknya korban dalam peristiwa tersebut. Kini korban dan kendaraannya tengah dievakuasi oleh pihak kepolisian.

Sementara itu arus lalu lintas di sekitar lokasi tampak padat. Warga berkerumun menonton kecelakaan tersebut. Mereka memarkir kendaraannya di pinggir jalan sehingga menyebabkan arus kendaraan tersendat.

(detik.com)

Baca Juga:  PERSIB Terapkan Teknologi GPS Saat Sesi Latihan

About Author: Oban

Gravatar Image
Damar Alfian adalah seorang penulis dan kontren kreator di Bandung, Jawa Barat. Dia juga sebagai kontributor di beberapa media online.