Teras Tenjolaya Mengadakan Bazar Ramadhan Bersama UMKM di Tengah Sawah

by -1,270 views
by

Warning: Attempt to read property "post_excerpt" on null in /home/u664018146/domains/jabarmedia.com/public_html/wp-content/themes/majalahpro/template-parts/content-single.php on line 90

(JABARMEDIA) TENJOLAYA – Untuk pertama kalinya, Teras Tenjolaya Cafe mengadakan Bazar Ramadhan di tengah sawah, dengan pemandangan Gunung Salak.

Acara ini akan diadakan awal ramadhan ini, tahun 2022 (1443H). Bertempat di Pasar Cafe Teras Tenjolaya, Desa Cibitung Tengah, Kecamatan Tenjolaya, Kabupaten Bogor.

Sekitar 50 stand akan ikut memeriahkan acara ini. Produk yang akan dipasarkan mulai dari makanan dan minuman takzil serta produk UMKM lainnya yang diproduksi oleh pengrajin lokal.

Proses pembuatan Stand bazar Teras Tenjolaya

Selama acara disediakan panggung dengan musik live religi bertema ramadhan.

 

Untuk mengikuti dan menjadi peserta bazar dipungut biaya Rp. 300.000 untuk satu bulan. Adapun fasilitas yang di sediakan, stand dengan atap rumbia dan listrik.

Dalam wawancaranya, ketua panitia acara Muhlis Nurrizwan disela pembuatan stand mengatakan bahwa tempat ini kedepannya akan menjadi sentra UMKM di Kecamatan Tenjolaya.

Acara bazar ini terbuka untuk umum dengan produk harus berbeda dengan peserta lain,” ungkap Iwan sapaan Muhlis Nurrizwan.

Kami masih menerima peserta bazar untuk mengisi stand dan meramaikan acara ini.” Pungkas Iwan.

Baca Juga:  Wali Kota Bekasi Lepas Kontingen KORMI Berlaga di FORNAS VIII NTB

Info pendaftaran:
085882154247 (Muhlis Nurrizwan)
085776864466 (Faisal)
089614430649 (Atib)

About Author: Oban

Gravatar Image
Damar Alfian adalah seorang penulis dan kontren kreator di Bandung, Jawa Barat. Dia juga sebagai kontributor di beberapa media online.