Penyebab Perceraian Atalia Praratya dan Ridwan Kamil
Atalia Praratya, anggota DPR RI, tidak menuntut pembagian harta gono-gini dalam gugatan cerainya terhadap Ridwan Kamil. Hal ini menjadi fokus utama dalam sidang perdana yang dijadwalkan berlangsung hari ini, Rabu (17/12/2025). Agenda utamanya adalah mediasi antara kedua belah pihak.
Pihak pengadilan menyatakan bahwa Ridwan Kamil dan Atalia Praratya wajib hadir secara langsung dalam sidang perdana tersebut. Namun, kepastian kehadiran keduanya masih belum diketahui, karena pengadilan belum bisa memastikan apakah mereka akan menghadiri sidang atau hanya diwakili oleh kuasa hukum masing-masing.
Tujuan Gugatan Atalia
Dalam sidang perdana yang digelar hari ini, Pengadilan Agama Bandung mengungkap rincian poin gugatan yang diajukan oleh Atalia. Panitera PA Bandung, Dede Supriadi, menjelaskan bahwa dalam berkas permohonannya, Atalia sama sekali tidak mencantumkan tuntutan harta gono-gini. Tujuan utamanya hanya untuk mengakhiri ikatan pernikahan tanpa mempermasalahkan aset.
“Dalam gugatannya, Ibu Atalia tidak mempermasalahkan aset. Tidak ada tuntutan harta gono-gini. Intinya hanya ingin berpisah,” ujar Dede saat dikonfirmasi, Selasa (16/12/2025).
Langkah Atalia ini cukup menarik perhatian, mengingat keduanya telah membina rumah tangga bersama selama 29 tahun. Meski tanpa urusan harta, majelis hakim tetap mewajibkan kedua belah pihak untuk menjalani prosedur mediasi di sidang perdana hari ini. Agenda mediasi ini bertujuan untuk memediasi kedua tokoh tersebut agar bisa mempertimbangkan kembali keputusan untuk berpisah.
Awal Mula Keretakan
Awal mula dugaan keretakan rumah tangga Ridwan Kamil dan Atalia Praratya sejak Lisa Mariana muncul. Lisa mengaku memiliki anak dari Ridwan Kamil hasil hubungannya beberapa tahun lalu. Melalui Instagramnya, Lisa menyinggung beberapa bukti di tangannya untuk menguak perselingkuhannya dengan mantan Gubernur Jawa Barat tersebut. Namun berdasarkan hasil tes DNA, anak Lisa Mariana tidak identik dengan Ridwan Kamil. Ia pun dilaporkan ke polisi dan terancam dipenjara.
Perjalanan Cinta Ridwan Kamil dan Atalia
Ridwan Kamil selama ini dikenal sebagai suami yang romantis dalam unggahannya di media sosial Instagram. Berdasarkan informasi yang diperoleh, keduanya bertemu di tahun 1994 di Bandung, Jawa Barat dalam sebuah pameran. Ridwan Kamil mengaku ia jatuh cinta pada pandangan pertama dengan sang istri.
“Saya harus jujur ya, cinta pada pandangan pertama. Jadi dulu ceritanya, saya datang ke sebuah acara, selesai acara saya mau pulang naik taksi, baru mau ngangkat tangan berhentiin taksi, kebelet,” ujar Kang Emil.
“Akhirnya saya balik lagi ke toilet, balik dari toilet saya ketemu perempuan, setelah itu minta nomor telepon, singkat cerita jadian. Jadi kalau saya nggak kebelet saya nggak ketemu,” lanjutnya lagi.
Pada tahun 2025, seorang model majalah dewasa bernama Lisa Mariana mengaku dihamili Ridwan Kamil. Kontroversi itu pun menyebar ke mana-mana hingga Ridwan Kamil sempat memberikan klarifikasi. Dalam masa-masa saling lapor melapor di antara keduanya itu, Atalia tak banyak berkomentar sebelum akhirnya menggugat cerai Ridwan Kamil.







