Martabak manis, atau yang juga dikenal dengan sebutan terang bulan, adalah jajanan legendaris yang selalu menarik perhatian bagi para penggemar makanan manis. Makanan penutup ini memiliki tekstur yang empuk dan lembut, dengan adonan yang penuh rongga dan topping yang lumer dan melimpah. Meskipun tampak rumit, ternyata martabak manis bisa dibuat di rumah dengan alat sederhana seperti teflon.
Chef Devina Hermawan telah membagikan resep martabak manis teflon yang sangat cocok untuk pemula. Bahan-bahan yang digunakan mudah ditemukan dan langkah-langkahnya praktis untuk diikuti. Berikut adalah resep lengkapnya:
Bahan 1:
- 225 gram tepung terigu protein sedang
- 20 gram tepung maizena/tang mien/tapioka
- 30 gram gula pasir
- 250 ml air
- 1 butir telur
- ¾ sendok teh baking powder
Bahan 2:
- 50 ml air
- ¾ sendok teh baking soda
- 2 sendok teh perisa pandan/vanila/sesuai selera
- Gula pasir secukupnya
Topping (sesuai selera):
- Mentega atau margarin
- Susu kental manis
- Keju parut
- Wijen sangrai
Langkah Membuat:
- Campurkan tepung terigu, tepung maizena, gula pasir, dan air dalam sebuah wadah. Aduk menggunakan mixer hingga semua bahan tercampur rata.
- Masukkan telur dan baking powder, lalu aduk kembali hingga adonan halus.
- Diamkan adonan minimal 1 jam agar hasilnya lebih berongga.
- Bagi adonan menjadi dua bagian, untuk rasa vanila dan pandan.
- Panaskan teflon dengan api sedang.
- Untuk adonan vanila, campurkan baking soda dengan air, aduk rata. Untuk adonan pandan, campurkan baking soda, air, dan perisa pandan, aduk rata.
- Masukkan campuran baking soda ke masing-masing adonan (vanila dan pandan), lalu aduk hingga tercampur rata.
- Tuang adonan vanila ke dalam teflon. Ratakan adonan hingga menempel di pinggiran teflon.
- Masak hingga muncul gelembung-gelembung di permukaan, lalu kecilkan api.
- Taburkan gula pasir di atas adonan untuk membantu gelembung pecah dan membentuk sarang.
- Setelah bersarang, tutup teflon dan masak hingga matang serta bagian atas tidak lengket.
- Tuang adonan pandan ke teflon dan masak dengan cara yang sama seperti adonan pertama.
- Setelah martabak matang, segera olesi seluruh permukaannya dengan mentega atau margarin.
- Belah martabak menjadi dua bagian.
- Tambahkan keju parut, wijen sangrai, dan susu kental manis sesuai selera.
- Tumpuk martabak, lalu potong-potong sesuai ukuran yang diinginkan.
Dengan bahan yang sederhana dan proses memasak yang tidak rumit, martabak teflon ini bisa jadi pilihan tepat untuk kamu yang ingin mencoba membuat camilan manis sendiri di rumah, bahkan bagi pemula sekalipun. Tanpa perlu alat khusus atau wajan besar seperti martabak abang-abang yang dijual di pinggir jalan, kamu tetap bisa menghadirkan martabak dengan hasil akhir yang tetap lembut, bersarang, dan kaya rasa.
Perpaduan adonan yang empuk dengan topping yang lumer dan manis membuatnya siapapun pasti tak cukup satu potong. Dengan membuatnya sendiri di rumah, kamu bisa berkreasi sesuai selera dari mulai adonan hingga topping favoritmu yang akan dipakai misalnya keju, coklat, kacang atau selai buah-buahan. Lewat resep ini, kamu tidak hanya bisa menikmati camilan ini kapan saja tetapi juga memberikan kepuasan tersendiri saat berhasil membuat martabak sendiri di rumah.
Martabak atau terang bulan ini cocok dinikmati kapan saja. Sebagai teman minum teh di sore hari, camilan akhir pekan bersama keluarga, hingga buah tangan spesial untuk calon mertua. Tidak perlu ragu untuk mencoba dan bereksperimen, ayo segera siapkan teflon, ikuti langkah-langkahnya dengan detail, dan nikmati martabak manis buatan sendiri yang hangat, legit, dan pastinya bikin nagih.








