Layanan Mobil SIM Keliling Satlantas Polrestabes Bandung Minggu ini

by -340 views
pembuatan SIM keliling1
Beberapa orang antri memperpanjang SIM A dan SIM C yang digelar Satlantas Polrestabes Bandung di depan RRI Bandung Jl. Diponegoro No. 61. Selasa (03/09)

Bandung (Jabarmedia) – Mobil pelayanan SIM Keliling Satuan Lalu Lintas Kepolisian Resor Kota Besar (Satlantas Polrestabes) Bandung Minggu ini (09/2003) akan melayani Anda di beberapa tempat yang ber-KTP kota Bandung untuk memperpanjang SIM A dan SIM C.

Setiap hari Satlantas Polrestabes Bandung melayani perpanjangan SIM yang beroperasi pukul 09.00 WIB hingga 14.00 WIB. Khusus Minggu SIM Keliling akan digelar mulai pukul 06.00 WIB hingga pukul 10.00 WIB.

“Sedikitnya 50 orang yang memperpanjang SIM A dan SIM C hari ini antri untuk mendapatkan layanan SIM Keliling ini”, ujar petugas Satlantaas Polrestabes Bandung, Haryono saat melakukan pelaksanaan SIM Keliling  di depan Gedung RRI Bandung Jl. Diponegoro No. 61. Selasa (03/09).

Tambahnya, “Kalau untuk satu orang saja sih, kami melayani perpanjangan SIM A/SIM C hanya 15 menit”.

Syarat memperpanjang SIM dalam layanan SIM Keliling Polrestabes Bandung adalah KTP Asli dan Fotocopy, SIM Asli yang sudah habis masa berlaku.

Berikut jadwal SIM Keliling Satlantas Polrestabes Bandung bagi Anda yang ingin memperpanjang SIM A dan SIM C :

Senin, 02 September 2013 | 09.00 s/d 14.00 WIB
Mall Giant Pasteur
Jl. Djunjunan

Selasa, 03 September 2013 | 09.00 s/d 14.00 WIB
Depan RRI Bandung
Jl. Dipenogoro no 61

Rabu, 04 September 2013 | 09.00 s/d 14.00 WIB
Carrefour Kiaracondong
Jl. Terusan kiara condong

Kamis, 05 September 2013 | 09.00 s/d 14.00 WIB
Depan RRI Bandung
jl. Dipenogoro No 61

Jum’at, 06 September 2013 | 09.00 s/d 14.00 WIB
Bandung Trade Mall Cicadas (BTM)
jl. terusan kiara condong

Sabtu,  07 September 2013 | 09.00 s/d 14.00 WIB
Mall Festival Citylink
jl. Peta no 241

Minggu, 08 September 2013 | 06.00 s/d 10.00 WIB
Car Free Day Dago

Rincian biaya untuk perpanjangan SIM:
Biaya Pokok

  • SIM A = Rp 80.000
  • SIM C = Rp 75.000

Biaya Asuransi = Rp 30.000
Biaya kesehatan = Rp. 40.000

Total biaya untuk perpanjang:

  • SIM A = Rp 150.000
  • SIM C = Rp. 145.000

Layanan Lainnya:

SIM Corner Polrestabes Bandung
Pasar Modern Batu Nunggal
Blok RG-03
Komplek Batu Nunggal Jl. Soekarno-Hatta
Tlp: 022-87526765
Waktu Operasional:

  • Senin s/d Minggu
  • 09.00 s/d 17.00 WIB

SIM Outlet Polrestabes Bandung
Bandung Trade Centre (Basement)/BTC Mall
Jl. Djunjunan (Pasteur)
Waktu Operasional:

  • Senin s/d Minggu
  • 10.00 s/d 20.00 WIB